Bupati Tulang Bawang Menangis saat Melepas Keberangkatan Jemaah Calon Haji, Doanya Menyentuh
lampung.jpnn.com, TULANG BAWANG - Bupati Tulang Bawang Winarti melepas sebanyak 122 jemaah calon haji yang berasal dari kabupaten setempat.
Pelepasan berlangsung di Islamic Center Menggala, Tulang Bawang pada Kamis (9/6).
Saat menyampaikan pesan kepada ratusan jemaah calon haji, Winarti tak kuasa menahan air mata.
Saat itu dia mendoakan agar para jemaah calon haji dapat menjalankan ibadah di Tanah Suci, Makkah dengan lancar.
Winarti juga mendoakan agar senantiasa sehat selalu sehingga dapat menunaikan ibadah haji dengan baik serta kembali ke tanah air dengan selamat.
Winarti menyimpan rasa khawatir kepada para calon jemaah terseebut. Sebab, suhu di Arab Saudi kini berkisar kurang lebih 45 derajat celsius.
Baca Juga:
Di sisi lain, orang nomor satu di Kabupaten Tulang Bawang itu menangis terharu dengan keberangatan para jemaah tersebut, lantaran ratusan jemaah itu bahkan ratusan ribu jemaah calon haji di Indonesia tertunda selama dua tahun untuk menunaikan ibadah haji akibat pandemi Covid-19.
"Alhamdulillah tahun ini para jemaah beruntung bisa menjadi tamu Allah SWT," ucapnya dengan rasa syukur.
Bupati Tulang Bawang Winarti melepas sebanyak 122 jemaah calon haji. Saat menyampaikan pesan kepada ratusan jemaah calon haji Winarti tak kuasa menahan air mata
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News