Papan Khilafatul Muslimin Ditertibkan BPBD Kota Bandar Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Bandan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandar Lampung bersama Polresta Bandar Lampung dan anggota TNI melakukan penertiban papan plang milik Khilafatul Muslimin di Jalan W.R Supratman, Bumi Waras, Teluk Betung, Bandar Lampung, Senin (13/6).
Dari pantauan JPNN Lampung, para petugas BPBD dan aparat penegak hukum mendatangi kantor pusat Khilafatul Muslimin sekitar pukul 16.15 WIB.
Sebanyak dua plang yang bertuliskan Khulafatul Muslimin, di kantor pusat itu.
Baca Juga:
Tiang dari kedua plang itu dipotong dengan menggunakan mesing pemotong besi.
Lalu diangkut menggunakan mobil BPBD Kota Bandar Lampung.
Hingga berita ini diterbitkan belum ada keterangan resmi dari pihak manapun terkait pemotonga plang Khilafatul Muslimin. (mcr32/jpnn)
Papan kantor Khilafatul Muslimin di Potong menggunakan mesin pemotong.
Redaktur : Sandy Fernando
Reporter : Wulan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News