Pertumbuhan Ekonomi Lampung Triwulan II 2022 Meningkat, Didukung Beberapa Faktor
Peningkatan kinerja konsumsi rumah tangga terutama didorong oleh peningkatan mobilitas masyarakat Lampung di tempat ritel
dan rekreasi, tempat belanja dan farmasi, taman, tempat transit, dan tempat kerja.
"Pencapaian ini juga sejalan dengan
berlangsungnya momen Hari Besar dan Keagamaan Nasional (HKBN) Idul Fitri 1443 H pada triwulan II 2022," jelasnya.
Hal ini juga tercermin dari indeks keyakinan konsumen (IKK) yang tercatat sebesar 130,17 persen lebih tinggi dibandingkan IKK pada triwulan II 2021 sebesar 120,83 persen.
Peningkatan kinerja ekspor yang tumbuh sebesar 7,38 persen (yoy) juga turut mendorong pertumbuhan ekonomi Lampung pada triwulan II 2022.
Peningkatan kinerja ekspor terutama didorong oleh peningkatan volume ekspor batubara yang disebabkan oleh meningkatnya permintaan batubara Tiongkok dan Eropa
"Hal itu juga sejalan dengan kinerja industri padat energi Tiongkok yang mulai ekspansif pada Juni 2022 dan meningkatnya pengetatan larangan ekspor energi bagi Rusia," pungkasnya. (mar10/jpnn)
Bank Indonesia (BI) Wilayah Lampung mencatat kinerja perekonomian Provinsi Lampung pada triwulan II 2022 mencapai 5,22 persen
Redaktur & Reporter : Sandy Fernando
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News