Sebelum Hujan Es di Lampung Barat Turun, Ada Awan Cumulonimbus

Senin, 21 Februari 2022 – 11:34 WIB
Sebelum Hujan Es di Lampung Barat Turun, Ada Awan Cumulonimbus - JPNN.com Lampung
Hujan es batu di Kecamatan Sekincau, Lampung Barat pada 22 Februari 2022. Foto: Tangkapan layar source for JPNN.com

lampung.jpnn.com, LAMPUNG BARAT - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Lampung mencatat beberapa penyebab terjadinya hujan es, di Kecamatan Sekincau, Kabupaten Lampung Barat, pada Minggu (20/2).

Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Lampung Rudi Harianto mengatakan, terjadi peristiwa hujan es batu di Lampung Barat diawali dengan adanya awan cumulonimbus yang terjadi pada pukul 15:00-16:00 WIB.

"Dilihat dari dinamika atmosfer awan mulai mengumpul, itu dipicu karena adanya sirkulasi siklonik di Lampung Barat," kata Rudi, Senin (21/2).

Ia menjelaskan, pada saat itu suhu muka air laut juga ada anomali sebesar 1 hingga 2,5 derajat celsius.

"Jadi itulah yang menambah potensi terjadinya hujan es," jelas dia.

Dia menambahkan, pemicu terjadinya hujan es batu adanya kelembaban udara di lapisan-lapisan 850 MB  hingga 500 MB.

Hal itu merupakan pembentukan awan yang menimbulkan ukuran relatif besar dan pendek sehingga menyebabkan terjadinya hujan es batu.

Sebelumnya beredar video hujan es batu yang terjadi di Kecamatan Sekincau, Lampung Barat. Akibat hujan es disertai angin kencang terlihat rumah warga mengalami kerusakan di bagian atapnya. (mar10/jpnn).

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Lampung mencatat beberapa penyebab terjadinya hujan es, di Kecamatan Sekincau, Kabupaten Lampung Barat.

Redaktur & Reporter : Sandy Fernando

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia