Ratusan Pensiunan Guru Honorer di Bandar Lampung Belum Dicairkan, Hotman Paris Kembali Berkomentar

Senin, 17 Oktober 2022 – 01:00 WIB
Ratusan Pensiunan Guru Honorer di Bandar Lampung Belum Dicairkan, Hotman Paris Kembali Berkomentar - JPNN.com Lampung
Sejumlah guru honorer mendatangi Hotman Paris Hutapea. Foto: Tangkap Layar Instragram milik @hotmanparisofficial

Dari penjelasan guru honorer tersebut uang tabungan mereka dimasukkan ke Koperasi Betik Gawi.

"Saat kami pensiun, uang itu enggak bisa dicairkan," ujarnya.

Bahkan, ada seorang guru honorer yang terbaring sakit uang tersebut pun tidak bisa dicairkan.

"Anak ibu ini (sembari menunjukkan foto seorang  guru yag dimaksud), datang kekoperasi untuk minta uangnya, tetapi serupiah pun tidak diberikan," ucap salah satu perwakilan guru. 

Atas keprihatinan yang dialami para pensiunan guru ini, Hotman meminta kepada Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana, Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandar Lampung, Menteri Pendidikan, Kepala Kejaksaan Tinggi Lampung dan Kepala Kejaksaan Negeri Bandar Lampung untuk bisa memberikan atensi atas kasus ini.

"Salam Hotman 911 untuk kepentingan 139 pensiunan guru Bandar Lampung, lagi-lagi Bandar Lampung, ada apa Bandar Lampung," pungkasnya. (mcr32/jpnn)

Sejumlah pensiunan guru di Kota Bandar Lampung mendatangai pengacara kondang Hotman Paris Hutapea.

Redaktur : Sandy Fernando
Reporter : Wulan

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia