Pemprov Lampung Mengirimkan Sukarelawan dan Kebutuhan Kesehatan untuk Korban Bencana Cianjur
lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menyalurkan sejumlah bantuan dan mengirimkan sukarelawan ke Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Hal itu dilakukan guna membantu penanganan korban gempa bumi.
"Tadi malam sudah dilepas sukarelawan beserta berbagai bantuan sebagai bentuk respons atas adanya kejadian bencana alam di Cianjur," kata Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim, dilansir Antara Kamis (24/11).
Baca Juga:
Dia mengatakan berbagai jenis bantuan yang diberikan untuk masyarakat yang terdampak gempa Cianjur berupa obat-obatan bahan medis habis pakai (BMHP), vitamin, kebutuhan bagi anak dan ibu hamil, hingga buffer stock.
Bantuan yang diberikan beragam seperti obat-obatan terutama untuk mengobati luka, lalu kebutuhan anak, makanan pendamping asi, makan untuk ibu hamil, sembako untuk kebutuhan konsumsi masyarakat terdampak gempa tersebut," katanya.
Dia menjelaskan, selain kebutuhan konsumsi bagi masyarakat dan kebutuhan akan obat-obatan telah dikirimkan pula terpal serta tenda bagi pengungsi.
"Jadi, setelah berkomunikasi dengan berbagai pihak, para pengungsi mengalami kesulitan untuk mendapatkan terpal dan tenda, sebab banyak di antara mereka rumahnya hancur dan belum berani untuk pulang ke rumah, sehingga kami kirimkan ini cukup banyak kesana," ucapnya.
Menurut dia, telah dikirimkan pula tim sebanyak 32 orang yang akan bertugas selama 10 hari yang terdiri dari tim medis serta relawan.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menyalurkan sejumlah bantuan dan mengirimkan sukarelawan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News