Kabar Gembira Bagi Masyarakat di Bandar Lampung, Boleh Tarawih Berjamaah di Masjid, Tetapi

Jumat, 01 April 2022 – 21:15 WIB
Kabar Gembira Bagi Masyarakat di Bandar Lampung, Boleh Tarawih Berjamaah di Masjid, Tetapi - JPNN.com Lampung
Salat tarawih. Foto: Dok JPNN.com

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Plt Sekretaris Kota Bandar Lampung Sukarma Wijaya mengingatkan bagi umat Islam yang menjalankan ibadah salat tarawih di masjid agar selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19. 

"Bagi warga Bandar Lampung agar selalu memakai masker saat melaksanakan salat tarawih berjamaah di masjid," kata dia, Jumat (1/4).

Dia mengatakan, saat ini pemerintah pusat sudah membuka kelonggaran untuk kita beribadah secara berjamaah di bulan Ramadan.

Namun, kita tetap mengikuti anjuran pemerintah untuk mematuhi protokol kesehatan yang ketat," ujar dia.

Sekertaris Pengurus Masjid Agung Al-Furqon Hery Darso mengungkapkan, akan dilaksanakan salat tarawih berjamaah.

Namun, pelaksanaan tarawih berbeda-beda dengan tahun sebelum adanya Covid-19.

"Kalau dulu sebelum Covid-19 itu satu malam satu juz, tetapi kalau sekarang enggak seperti itu, mungkin ayat-ayat Al-Qur'an akan diperpendek saja," jelasnya. (mar10/jpnn)

bagi umat Islam yang menjalankan ibadah salat tarawih di masjid agar selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19. memakai masker saat melaksanakan salat tarawih

Redaktur & Reporter : Sandy Fernando

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia