KAHMI Forhati Menggelar Baksos kepada Masyarakat di Bandar Lampung

Senin, 01 April 2024 – 12:13 WIB
KAHMI Forhati Menggelar Baksos kepada Masyarakat di Bandar Lampung - JPNN.com Lampung
KAHMI Forhati Lampung menggelar bakti sosial. Foto: Dok Forhati Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Korp Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) dan Forum Alumni HMI-Wati (Forhati) Lampung menggelar bakti sosial.

Koordinator Presidium Pridodik II Zam Zanariah mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan jiwa sosial kemanusiaan antar sesama.

"Kegiatan ini tentunya juga untuk menjalin silaturahmi antar pengurus majelis wilayah KAHMI/Forhati Lampung dan tidak ada unsur politik," kata dia, Senin (1/4).

Menurutnya, kegiatan bakti sosial ini memang kerap digelar setiap bulan ramadan.

Pada tahun ini pihaknya menargetkan 600 paket sembako dalama waktu selama dua pekan. Ratusan paket itu juga ditaksir senilai Rp 60 juta penggalangan dana.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan menyebar pamflet di media sosial tujuannya agar masyarakat luas juga mengetahui informasi mengenai kegiatan bakti sosial ini.

"Bakti sosial pada tahun ini dari donasi para alumnus HMI untuk membantu proses penyaluran kepada masyarakat yang sangat membutuhkan," ujarnya.

Kanjeng Zam sapaannya menjelaskan ada tiga titik lokasi pembagian baksos, di antaranya Kecamatan Panjang, Bakung, Pasir Gintung Bandar Lampung.

Korp Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) dan Forum Alumni HMI-Wati (Forhati) Lampung menggelar bakti sosial.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia