Pemkot Bandar Lampung Sosialisasi Pengguna Alat Kontrasepsi KB

Minggu, 02 Oktober 2022 – 18:55 WIB
Pemkot Bandar Lampung Sosialisasi Pengguna Alat Kontrasepsi KB - JPNN.com Lampung
Plt Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) dr Santi Sundari. Foto: Antara

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung menggelar sosialisasi penggunaan alat kontrasepsi keluarga berencana (KB).

Plt Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) dr Santi Sundari mengatakan pihaknya akan memaksimalkan sebanyak 60 orang yang melakukan penyuluhan.

"Kami sebar setiap kecamatan tiga orang penyuluh, kemudian juga memanfaatkan posyandu guna edukasi masyarakat," katanya, dilansir Antara, Minggu (2/10).

Dia mengatakan bahwa tugas dari penyuluh selain memberikan edukasi dan sosialisasi juga mereka akan siap apabila ada masyarakat yang memerlukan pendampingan terkait dengan konsultasi program keluarga berencana.

"Petugas penyuluh ini juga dapat langsung mengantar jemput calon peserta atau akseptor KB ke pelayanan KB di setiap kecamatan," kata dia.

Namun, dalam melakukan edukasi KB ke masyarakat bukanlah hal yang mudah karena masih banyak diantara mereka yang mempercayai mitos, terlebih warga yang berada di pesisir.

"Kendala di lapangan, lebih ke warga yang ada di wilayah pesisir, karena masih belum paham KB, bahkan mereka masih ada yang memiliki anak lebih dari 4 hingga enam dengan jarak yang berdekatan," kata dia.

Padahal, lanjut dia, Program KB dengan penggunaan alat kontrasepsi, baik itu untuk jangka pendek maupun jangka panjang memiliki manfaat kesehatan baik untuk anak maupun ibunya.

Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung menggelar sosialisasi penggunaan alat kontrasepsi keluarga berencana (KB).
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia