Pedagang Pasar Tradisional di Bandar Lampung yang Berada di Badan Jalan Akan Ditertibkan Pemkot

Minggu, 26 Maret 2023 – 16:23 WIB
Pedagang Pasar Tradisional di Bandar Lampung yang Berada di Badan Jalan Akan Ditertibkan Pemkot  - JPNN.com Lampung
Satpol PP Kota Bandar Lampung akan tertibkan pedagang yang menyebabkan kemacetan. Foto: Antara

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) Kota Bandar Lampung  selama bulan Ramadan akan terus melakukan penertiban pedagang di sejumlah pasar tradisional di kota setempat demi menjaga kenyamanan masyarakat.

"Penertiban pedagang terutama di pasar-pasar tradisional pada bulan puasa karena mereka berjualan menjalar ke badan jalan," kata Kasat Pol PP Kota Bandar Lampung Ahmad Nurizki, dilansir Antara, Minggu (25/3).

Dia mengatakan penertiban pedagang musiman di sejumlah pasar tradisional tersebut guna menjaga kenyamanan dan keamanan pengguna jalan baik mereka yang menggunakan kendaraan maupun pejalan kaki.

"Kalau dibiarkan, nanti malah akan semakin ramai dan berpotensi menimbulkan kemacetan," kata dia.

Menurutnya, pihaknya tidak ingin sama sekali menghalangi atau melarang mereka mencari rezekim Namun, para pedagang juga tidak melanggar aturan dengan berjualan di badan jalan, sehingga dapat mengganggu lalu lintas dan pengguna jalan.

"Beberapa hari ini kami melakukan penertiban di Pasar Smep, Kangkung, Bambu Kuning, Pasir Gintung dan Tugu, para pedagang sudah diberikan peringatan agar tidak berjualan di badan jalan," kata dia.

Dia pun menegaskan bahwa Pol PP Bandarlampung akan terus berpatroli melaksanakan penertiban terutama di beberapa titik yang menimbulkan potensi kemacetan. 

"Untuk penjual takjil dadakan silahkan saja berjualan tapi kami ingatkan jangan di badan jalan sehingga dapat mengganggu pengguna jalan,  tentu kalau ada yang melanggar akan diberikan teguran dan ditertibkan," pungkasnya. (antara/jpnn)

Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) Kota Bandar Lampung  selama bulan Ramadan akan terus melakukan penertiban pedagang di sejumlah pasar tradisional

Redaktur & Reporter : Sandy Fernando

Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia