Usai Berikan Bantuan, Eva Dwiana Minta Ini kepada Pengurus Ponpes

Senin, 04 April 2022 – 16:00 WIB
Usai Berikan Bantuan, Eva Dwiana Minta Ini kepada Pengurus Ponpes - JPNN.com Lampung
penyerahan bantuan untuk pondok pesantren di Bandar Lampung. Foto: Humas Pemkot Bandar Lampung

lampung.jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung memberikan bantuan kepada pondok pesantren (ponpes) berupa uang tunai sebesar Rp 2,1 miliar.

Jumlah itu dibagikan kepada 88 pondok pesantren, sehingga masing-masing pondok pesantren menerima sebesar Rp 25 juta.

Selain uang tunai, pemkot juga memberikan beras seberat 100 kilogram per pondok pesantren.

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana mengaku penyaluran dana ini tidak sesuai keinginan, karena pendapatan asli daerah (APD) menurun akibat pandemi Covid-19.

Orang nomor satu di Kota Bandar Lampung itu meminta doa kepada pengurus pondok pesantren agar PAD Bandar Lampung bisa meningkat, agar penyaluran bantuan sesuai keinginan.

"Mohon doanya, mudah-mudahan PAD kita normal kembali dan dana operasional pesantren bisa normal," ujarnya. 

Pemilik Pondok Pesantren Riyadhus Sholihin Ismail Zulkarnain mengapresiasi perhatian wali kota, karena masih bisa memberikan bantuan operasional meskipun PAD menurun.

Dia mengaku, bantuau yang diberikan pemkot tahun ini memang berbeda dari tahun sebelumnya.

Pemkot berikan bantuan kepada pondok pesantren (ponpes) berupa uang tunai sebesar Rp 2,1 miliar. Jumlah itu dibagikan kepada 88 pondok pesantren
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia