Antisipasi Lonjakan Mudik, Dishub Lampung Menerapkan Cara Ini

Sabtu, 09 April 2022 – 15:30 WIB
Antisipasi Lonjakan Mudik, Dishub Lampung Menerapkan Cara Ini - JPNN.com Lampung
Situasi arus lalulintas. Foto: Dok JPNN.com/ Ricardo

lampung.jpnn.com, LAMPUNG - Dinas Perhubungan (Dishub) Lampung dan beberapa pihak terkait terus melakukan persiapan menghadapi mudik Lebaran 2022.

Kepala Dishub Lampung Bambang Sumbogo mengatakan bahwa pemerintah daerah bersama otoritas terkait akan menerapkan skema buka tutup pintu tol untuk mengatasi terjadi kepadatan lalu lintas kendaraan pada masa mudik Lebaran 2022.

"Bersama pihak terkait, seperti Polda telah dibuat manajemen rekayasa saat arus mudik ataupun arus balik nanti agar kepadatan bisa diurai," kata dia, dilansir dari Antara, Sabtu (9/4).

Dia mengatakan persiapan sarana prasarana pun sudah berjalan, seperti armada angkutan umum, transportasi udara ataupun laut.
Selain itu, menurut dia, sarana dan prasarana pendukung seperti sarana transportasi untuk pemudik juga sudah disiapkan.

Dia menjelaskan, adapun sasaran prasarana penerbangan sudah menyiapkan 12 pesawat denga empat maskapai.

Kemudian dari transportasi laut juga sudah menyiapkan 74 kapal.

Ia menambahkan, pemerintah daerah juga sudah mempersiapkan diri untuk mengatasi kemungkinan terjadi penumpukan penumpang di pelabuhan penyeberangan.

"Tidak menutup kemungkinan penumpukan di pelabuhan penyeberangan akan terjadi meski sudah pakai online," katanya.

Kepala Dishub Lampung Bambang Sumbogo mengatakan bahwa pemerintah daerah bersama otoritas terkait akan menerapkan skema buka tutup pintu tol
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia