Dugaan Kasus Pungli Pembuatan KTP-E di Disdukcapil Lampung Utara Dilimpahkan ke Inspektorat

Kamis, 15 Juni 2023 – 08:00 WIB
Dugaan Kasus Pungli Pembuatan KTP-E di Disdukcapil Lampung Utara Dilimpahkan ke Inspektorat - JPNN.com Lampung
Kapolres Lampung Utara (tengah) AKBP Kurniawan Ismail saat memberikan keterangan. Foto: Sie Humas Polres Lampung Utara

lampung.jpnn.com, LAMPUNG UTARA - Oknum pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Lampung Utara dilimpahkan ke Inspektorat kabupaten setempat.

Pengamanan sebanyak tujuh pegawai disdukcapil yang diduga pemungutan liar atau pungli pembuatan e-KTP itu dilakukan oleh polres jajaran pada Selasa 13 Juni 2023, malam.

Sebelum dilimpahkan ke Inspektorat, tujuh oknum pegawai dilakukan pemeriksaan dan gelar perkara oleh kelompok kerja (pokja) saber pungli unit Tipikor Sat Reskrim Polres Lampung Utara di pimpin Kasat AKP Eko Rendi Oktama.

Kapolres Lampung Utara AKBP Kurniawan Ismail mengungkapkan dari tujuh orang diamankan sebanyak lima orang oknum aparatur sipil negara atau ASN dan dua orang lainnya sebagai pekerja harian lepas atau PHL.

"Selain pelaku polisi juga mengamankan barang bukti berupa tiga unit komputer, CPU, puluhan blangko KTP-E, dan sejumlah berkas pengajuan permohonan pembuatan KTP milik masyarakat," ungkap kapolres, Kamis (15/6).

Kasat Reskrim AKP Eko Rendi menambahkan, adapun kronologinya pihak kepolisian awalnya mendapatkan informasi pada 12 Juni 2023.

Mengetahui informasi itu petugas langsung menuju lokasi tempat kejadian perkara atau TKP yang diduga ada praktek pungli.

Kami langsung melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah oknum yg diduga melakukan praktek pungli dan penggeledahan.

Oknum pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Lampung Utara dilimpahkan ke Inspektorat kabupaten setempat.
Facebook JPNN.com Lampung Twitter JPNN.com Lampung Pinterest JPNN.com Lampung Linkedin JPNN.com Lampung Flipboard JPNN.com Lampung Line JPNN.com Lampung JPNN.com Lampung

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Lampung di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia